Muda Menata Indonesia Bersama AMPI Lamsel
Selasa, 17 September 2019
Add Comment
![]() |
Laporan Umi Rahmawati |
Pada hari Senin, tanggal 16 September 2019 kemarin, wakil gubernur Lampung—Chusnunia Chalim—membuka acara "Musyawarah Daerah 13 kabupaten/kota se-provinsi Lampung, Dewan Pengurus Daerah Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) sekaligus pelantikan pengurus AMPI" di Graha Karya Utama Lampung, dengan slogan : "Muda Menata Indonesia."
Akbar Bintang Putranto terpilih sebagai Ketua DPD II AMPI kabupaten Lampung Selatan. Yang mana, acara tersebut selain wakil gubernur Lampung, juga dihadiri oleh ketua pengurus DPD AMPI provinsi Lampung dan 25 anggota AMPI dari 13 kota/kabupaten.
Harapannya, AMPI menjadi rumah bersama untuk mengembangkan minat dan bakat, mengasah kemampuan berorganisasi, sebagai laboratorium kepemudaan masa depan bangsa, dan menjadi organisasi pembaharuan kepemudaan Indonesia dalam menjawab tantangan demokrasi. Serta AMPI dijadikan sebagai wadah berhimpun oleh semua kekuatan kepemudaan yang progresif, modern, dan responsif sesuai visi dan misi yang ada.
Adapun visi dan misi AMPI yaitu :
A. VISI
Membentuk kader-kader bangsa pelopor pembaharuan dan pembangunan yang berorientasi karya dan kekaryaan dalam rangka mencapai tujuan nasional Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagaimana termaktub dalam pembukaan UUD 1945.
B. MISI
- Ikut menciptakan, memelihara dan memantapkan stabilitas nasional yang dinamis dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia, sebagai salah satu syarat terlaksananya kemajuan di segala bidang menuju masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila.
- Menggerakkan, mendorong, membina dan mempersatukan potensi pemuda yang berorientasi karya dan kekaryaan dalam rangka membentuk kader bangsa yang memiliki jiwa dan semangat pembaharuan, kekaryaan dan kerakyatan yang manusiawi.
- Melaksanakan program perjuangan organisasi dan menyalurkan aspirasi sosial politik anggota sebagai perwujudan dari rasa tanggung jawab untuk berpartisipasi dalam pembangunan nasional.
Laporan : Umi
Editor : Mey
0 Response to "Muda Menata Indonesia Bersama AMPI Lamsel"
Posting Komentar